Konsepsi Pembentukan Batalyon Komposit Korps Marinir di Pulau Natuna Utara dalam Rangka Validasi Organisasi Korps Marinir

Authors

  • Mostien Adi Puji Pembayu Muattininggar
  • Rana Karyana

DOI:

https://doi.org/10.59447/amphibious.v2i1.97

Keywords:

Batalyon Komposit, Korps Marinir, Natuna Utara, Validasi Organisasi, Pertahanan Laut

Abstract

Penelitian ini membahas konsep pembentukan Batalyon Komposit Korps Marinir di Pulau Natuna Utara dalam rangka mendukung validasi organisasi Korps Marinir. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh meningkatnya dinamika geopolitik di kawasan Laut Natuna Utara yang rawan pelanggaran batas wilayah oleh kapal asing, sehingga menuntut kehadiran satuan tempur yang lebih permanen dan siap siaga. Permasalahan utama yang diangkat adalah belum optimalnya peran Kompi Komposit Korps Marinir yang masih berstatus sebagai satuan tugas yang kerap melakukan rotasi terhadap satuannya, disertai kendala infrastruktur, logistik, dan jumlah personel. Untuk itu, penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan research and development model Borg and Gall, melalui studi pustaka, wawancara ahli, observasi, dan kuesioner. Analisis dilakukan terhadap struktur organisasi, kesiapan alutsista, serta efisiensi sistem operasi dalam mendukung validasi organisasi Korps Marinir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembentukan Batalyon Komposit yang bersifat permanen sangat dibutuhkan untuk menjawab kebutuhan pertahanan strategis, mempercepat reaksi terhadap ancaman, serta mengefektifkan tugas pengamanan wilayah perbatasan. Penelitian ini bermanfaat secara teoritis untuk memperkuat doktrin pertahanan laut berbasis pulau-pulau terluar, dan secara praktis sebagai masukan bagi pimpinan TNI AL dalam merumuskan kebijakan validasi organisasi yang berkelanjutan dan berdaya guna tinggi.

References

Retnawati, H. (2014).

De Vaus, D. A. (2014). Surveys in social research.

Putra, E. M., Handarini, D. M., & Muslihati, M. (2019).

Scheinin, P. (2009).

Makmara, T. (2009).

Downloads

Published

2025-06-30

How to Cite

Mostien Adi Puji Pembayu Muattininggar, & Rana Karyana. (2025). Konsepsi Pembentukan Batalyon Komposit Korps Marinir di Pulau Natuna Utara dalam Rangka Validasi Organisasi Korps Marinir. Amphibious Journal, 2(1), 21–27. https://doi.org/10.59447/amphibious.v2i1.97